Jika ada pihak mengatasnamakan PRMN yang memeras, menipu, dan melanggar kode etik, sampaikan pengaduan pada kami.

Persib Luncurkan Ponsel Persib Juara

- 19 Juli 2014, 13:17 WIB
PONSEL Persib Juara secara resmi diluncurkan PT Persib Bandung Bermartabat (PT. PBB), Sabtu (19/7/2014) di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Bandung. Ponsel Persib Juara adalah smartphone berbasis android dengan OS Jelly Bean.*
PONSEL Persib Juara secara resmi diluncurkan PT Persib Bandung Bermartabat (PT. PBB), Sabtu (19/7/2014) di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Bandung. Ponsel Persib Juara adalah smartphone berbasis android dengan OS Jelly Bean.*

BANDUNG, (PRLM).- PT Persib Bandung Bermartabat (PT. PBB) meluncurkan produk resmi terbaru mereka yakni Ponsel Persib Juara, Sabtu (19/7/2014) di Graha Persib Jln. Sulanjana No. 17, Bandung. Ini adalah produk ponsel kedua bagi Persib, setelah sebelumnya pada tiga tahun yang silam Persib juga pernah meluncurkan produk ponsel. Ponsel Persib Juara terlahir dengan kerjasama antara PT PBB dengan Trikomsel. Adapun Ponsel Persib Juara adalah smartphone berbasis android dengan OS Jelly Bean. Direktur PT PBB Risha Adhi Wijaya menjelaskan, pihaknya meluncurkan produk tersebut karena melihat dinamika penggunaan alat komunikasi smartphone di kalangan bobotoh begitu tinggi. "Melihat dinamika akan media sosial dan juga online begitu tinggi, maka kami buat terobosan ini. Ponsel Persib Juara menjawab kebutuhan bobotoh akan hal ini, apalagi aplikasi di dalamnya juga tidak bisa didapatkan di ponsel lain," katanya ketika ditemui di Graha Persib Jln. Sulanjana No. 17, Bandung, Sabtu (19/7/2014). Pada ponsel yang memiliki spesifikasi Dual Core dan processor 1 Ghz itu, Risa menjelaskan, pihaknya memberikan beberapa fitur yang bermanfaat bagi bobotoh. fitur tersebut adalah Persib mobile, Persib store, hingga Persib Homescreen. Persib mobile adalah akses ke laman Persib.co.id, untuk informasi terkini seputar tim, pemain, jadwal pertandingan, hingga skor pertandingan. Adapun pada fitur Persib store terdapat konten Persib 1933 yang menampilan berita terkini seputar Persib dengan tampilan menarik, dan juga konten PicMix. Sedangkan pada fitur Persib Homescreen, bobotoh bisa mengunduh homescreen ekslusif Persib. (Siska Nirmala/"PR"/A-88)***

Editor: Administrator


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

Pikiran Rakyat Media Network

x