Banjir Bandang Landa Japurabakti

- 20 Januari 2020, 10:38 WIB
ASTANAJAPURA, (KC).-
Banjir bandang melanda Desa Japurabakti, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon. 
Informasi diperoleh KC, hujan deras disertai angin kencang sejak Sabtu (18/1/2020) malam hingga Minggu (19/1/2020) dini hari, mengakibatkan banjir di Desa Japurabakti, Kecamatan Astanajapura, dengan ketinggian kisaran betis orang desa. 
Banjir yang terjadi sekitar pukul 4.00 WIB dan surut pukul 8.00 WIB, tak menimbulkan kerusakan berarti dan korban jiwa.
Menurut kasatgas desa setempat, Dikin, banjir yang terjadi salah satunya disebabkan pendangkalan Sungai Singaraja. Sehingga, perlu normalisasi. "Daya tampung sungai yang minim, mengakibatkan air meluap dan menggenani halaman rumah warga dan jalanan," katanya, Minggu (19/1/2020).
Dikin menjelaskan, sebagai desa yang langganan banjir setiap tahun, seharusnya mendapatkan perhatian serius dari pihak terkait. Namun hingga akhir tahun lalu, belum ada nornalisasi. Maka, terjadi banjir di desa ini. 
"Setahun bisa tiga atau empat kali banjir dan kali ini merupakan banjir pertama. Diharapkan, tak lagi terjadi banjir dihari berikutnya," harap Dikin.
Masih dikatakan Dikin, banjir saat ini tergolong ringan dari biasanya. Akan tetapi mengganggu aktivitas dan membuat panik masyarakat. "Tetap saja yang namanya banjir berdampak kurang baik, maka perlu solusi terbaik dari pihak terkait," pintanya. (Supra/KC)

Editor: Saya Kembali


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x