Banjir Lagi Banjir Lagi, Warga Keluhkan Belum Ada Penanganan, Takut Terseret Banjir, Anak Tidur di Gudang

- 19 Februari 2021, 21:58 WIB
WARGA Desa Mekarsari, Kecamatan Waled Kabupaten Cirebon, membersihkan rumah yang diterjang banjir, Jumat (19/2/2021).* Supra/KC
WARGA Desa Mekarsari, Kecamatan Waled Kabupaten Cirebon, membersihkan rumah yang diterjang banjir, Jumat (19/2/2021).* Supra/KC

Oleh Supra Mardodo-Kabar Cirebon

MASYARAKAT Desa Mekarsari, Kecamatan Waled Kabupaten Cirebon, mengeluhkan belum adanya penanganan setelah wilayahnya dilanda banjir. Bahkan hingga saat ini sudah sekitar 12 kali banjir, mulai banjir dengan ketinggian setengah meter hingga satu setengah meter. Desa ini merupakan salah satu desa yang menjadi langganan banjir di Cirebon timur.

Seperti dikatakan salah seorang warga desa setempat, Iwan, air mulai masuk rumah sekitar pukul 19.00 WIB dan terus naik hingga ketinggian 120 cm. Sehingga mengganggu aktivitas masyarakat.

"Hujan yang terus mengguyur sejak Kamis (18/2/2021) hingga sekarang mengakibatkan banjir hingga sebetis orang dewasa. Pihak-pihak terkait harus segera turun tangan untuk mengatasi banjir ini," katanya, Jumat (19/2/2021).

Iwan menceritakan, sejak Desember 2020 hingga Januari ini sekitar 12 kali banjir terjadi. Bahkan ketinggian air mencapai 1,5 meter. "Hampir setiap hari banjir terjadi dan tentunya warga sangat cemas ketika hujan cukup lebat. Oleh sebab itu, perlu adanya penanganan serius untuk mengatasi banjir di desa ini," desaknya.

Halaman:

Editor: Ajay Kabar Cirebon


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x