Baca Tulis Alquran Rendah, DPK Banten Gelar Literasi Alquran

- 28 November 2018, 21:00 WIB
literasi alquran
literasi alquran

SERANG, (KB).- Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi Banten menyelenggarakan sosialisasi Literasi Alquran bersama Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Banten, di kantor LPTQ Banten, Selasa (27/11/2018). Hal tersebut sebagai bentuk upaya untuk mengentaskan minimnya baca tulis Alquran dikalangan masyarakat. Kasi Pembudayaan Kegemaran Membaca DPK Banten Evi Saefudin mengatakan, adanya Program Literasi Alquran tersebut, merupakan jawaban dari hasil penelitian yang dilakukan LPTQ Banten terkait rendahnya minat baca dan tulis Alquran dikalangan masyarakat. "Untuk mengetahui program ini, kami melakukan penelitian terkait rendah minat baca dan tulis dikalangan masyarakat," kata Evi kepada Kabar Banten. Ia mengatakan, target Program Literasi Alquran diantaranya adalah mengembalikan kesadaran budaya baca dan tulis Alquran dikalangan masyarakat Banten. Hal tersebut dibuktikan dengan banyaknya masyarakat yang tertarik untuk menjadi peserta dan belajar Alquran bersama dengan narasumber. "Butuh kelanjutan untuk melakukan monitoring dalam budaya baca dan tulis alquran dikalangan masyarakat," katanya. Sementara itu, Ketua Harian Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Banten Syibli Sarjaya mengatakan, program tersebut sangat bagus dan butuh dilanjutkan. Baik ditingkat provinsi maupun ditingkat kabupaten/kota. "Program ini membuktikan bahwa penelitian yang dilakukan oleh LPTQ Banten, terkait rendahnya beca tulis Alquran terhadap masyarakat Banten masih rendah," ucapnya. Ia mengatakan, kegiatan Literasi Alquran ini mampu mendorong semangat masyarakat, untuk bisa mengembalikan budaya membaca dan menulis Alquran dikalangan masyarakat. (DE/YA)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x