Angin Puting Beliung Hancurkan Rumah Pasutri Jompo

- 29 Januari 2021, 21:08 WIB

INDRAMAYU, (KC Online).- Sungguh malang musibah menimpa Umuri (72) tahun, warga RT. 05,  RW. 02, Blok Bonjot, Desa Cidempet Kecamatan Arahan Kabupaten Indramayu. Pasalnya, di usia senjanya, harus kehilangan tempat tinggal lantaran diterjang angin puting beliung.

“Awalnya, sekira pukul 09.30 WIB,  saya mendengar suara bergemuruh kemudian bersama suami (Umuri red), langsung ke luar rumah dan lari menjauh. Tak lama terlihat angin berputar-putar dan menyapu rumah hingga hancur dan rata dengan tanah,” ujar Mualiyah, pemilik rumah. 

Menurutnya, dalam kejadian itu masih beryukur bisa selamat. Namun pasrah terhadap nasib yang menimpa. Karena rumah ambruk, paling untuk sementara ikut tinggal bersama sanak keluarga mengingat selama berumahtangga tidak dikaruniai anak.

“Jadi sambil menunggu rumah itu ada yang bangun lagi, tinggal mau ikut keluarga atau bisa saja buka tenda depan rumah. Karena kalau kelamaan juga tidak enak menyusahkan orang lain,” tuturnya, sambil tertunduk lemas.

Ia  berharap, adanya uluran tangan dari para dermawan maupun kepedulian pemerintah desa, dinas terkait. "Saya bersama suami hanya bisa pasrah. Berharap adanya kepedulian dari pemerintah daerah atas musibah yang menimpa kami ini. " pungkas Mualiyah sambil mengusap tangisnya.

Halaman:

Editor: Asep Iswayanto


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x